Dimulai tahap persiapan pemasangan perangkat komunikasi radio SSB, pada Jumat siang oleh anggota Orari Lokal Klaten. Stasiun Jota dengan callsign YC2ZJL pada waktunya telah siap menempati di Sanggar Bakti Pramuka Kwarcab Klaten, di Jl. Pramuka 33 Klaten, untuk berpartisipasi pada kegiatan Jambore On The Air Nasional Ke-73 dan Jambore On The Internet ke-31, serta bersamaan dengan 9th Asia Pacific Air/ Internet Jambore 2013.
Kegiatan Jota Joti ini diikuti sekitar 100 pramuka penggalang dan penegak dari gudep di wilayah Kota Klaten. Pada Jota peserta melakukan komunikasi (QSO) dengan pandu/ pramuka lain dari seluruh Indonesia/ Asia Pacific. Pelaksanaannya diatur/ digilir dalam penjadwalan setiap hari 24 jam, dengan didampingi oleh operator dari Orari. Sedangkan pada Joti peserta melakukan chating di internet. Jota dan Joti ini dilaksanakan selama tiga hari mulai Jumat 2 Agustus pukul 16.00 s.d. Minggu/ 4 Agustus 2013 Jam 14.00.
Kak Soejatno (YB2LJ) sebagai penanggungjawab stasiun Jota (juga Andalan Urusan Pembinaan Karakter Bangsa/ Patriotisme) mengungkapkan : “Kita sudah lama tidak berpartisipasi pada Jota, dan berharap untuk selanjutnya dapat kembali terus berpartisipasi seperti pada era 70-80 an. Kegiatan Jota Joti ini dilaksanakan 2 kali pada pertengahan bulan Agustus dan Oktober setiap tahunnya. Untuk itu setidaknya perlu dibangun tower antenna yang multi guna yang juga dapat dimanfaatkan untuk kegiatan kepramukaan lainnya”.
Dengan Jota diharapkan para pramuka mengetahui aturan penggunaan frekuensi radio dan operating procedur/ tata cara komunikasi amatir radio secara benar. Juga mempererat dan memperluas persahabatan serta saling tukar informasi tentang kegiatan kepramukaan di masing-masing daerah/ negara.